INFORMASI :

Selamat Datang Di Desa Online Website Resmi Desa Kretek Kecamatan Rowokele Kabupaten Kebumen

KEGIATAN PELATIHAN PEMBINAAN LEMBAGA KEMASYARAKATAN DESA KETUA RW DAN KETUA RT

KEGIATAN PELATIHAN PEMBINAAN LEMBAGA KEMASYARAKATAN DESA KETUA RW DAN KETUA RT

Berita Kretek - Pemerintah Desa Kretek melakukan Kegiatan pelatihan pembinaan lembaga kemasyarakatan desa ketua rukun warga (RW) dan ketua rukun tetangga (RT) dilaksana di Aula balai Desa Kretek.

Kegiatan ini dihadiri oleh Bapak Alwi dan Bapak Tri ( Perwakilan dari Kecamatan ) serta Bapak Tri dari Pendamping Lokal Desa dan tentunya peserta pelatihan yaitu Ketua Rw dan Ketua Rt.

Narasumber dari Kegiatan ini adalah Bapak Alwi dan Bapak Tri. Kepala Desa Kretek Bapak Purwanto memberikan sambutan dan sekaligus membuka acara pelatihan pembinaan lembaga kemasyarakatan desa untuk Ketua Rw dan Ketua Rt se desa Kretek pada hari ini kamis tanggal 20 Oktober 2022.

Pelatihan pembinaan Ketua Rw dan Ketua Rt dilaksanakan sesuai dengan usulan dari Ketua Rw dan Rt agar tahu fungsi, tugas, kewajiban dan haknya.

Sesuai Peraturan Bupati Nomor 19 tahun 2021 Tentang Pedoman Pembentukan Lembaga Kemasyarakatan Desa dan Lembaga Kemasyarakan Kelurahan Bab III pasal 6 sampai pasal 13.

"Untuk ketua Rw dan Ketua Rt ikut mensosialisasikan tentang perubahan Kartu Keluarga (KK), yang dirubah adalah KK yang masih tandatangan kepala disdukcapil kabupaten Kebumen ke KK yang barcode", Kata Pak Alwi.

"Dokumen kependudukan warga di lingkungan Rw atau Rt seharusnya ketua Rw dan Rt mempunyai hal tersebut", Kata Pak Tri.

Mudah - mudahan dengan adanya Pelatihan pembinaan Lembaga Kemasyarakatan Desa untuk Ketua Rw dan Ketua Rt lebih mengerti tentang tugas pokok Rw dan Rt.

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter