INFORMASI :

Selamat Datang Di Desa Online Website Resmi Desa Kretek Kecamatan Rowokele Kabupaten Kebumen

Kader Pembangunan Manusia (KPM) Melakukan Pengurangan Stunting di Desa Kretek

Kader Pembangunan Manusia (KPM) Melakukan Pengurangan Stunting di Desa Kretek

Kretek - Kamis, 5 Desember 2019

Dalam Program Posyandu para Kader Pembangunan Manusia didesa kretek menjelaskan serta mensosialisasikan masalah stunting kepada para orang tua. Stunting adalah kondisi malnutrisi kronis dan penyakit berulang pada anak. Hal ini dapat diukur dengan membandingkan tinggi anak dengan Standar Grafik Pertumbuhan WHO.

Para Kader melakukan kegiatan posyandu setiap bulannya, serta untuk menyadarkan pentingnya penyebab atas stunting. Dan melakukan kegiatan posyandu secara rutin untuk mencegah stunting pada anak.

"Kami para Kader akan terus menekan masalah stunting di daerah kami" kata Yuni, salah satu anggota KPM.

"Harapannya supaya para warga untuk mengikuti serta mengecek kecukupan gizi anak mereka didaerah desa kretek" ucap salah satu anggota KPM.

Serta untuk menyuseskan program pemerintah untuk mengurangi jumlah stunting, serta untuk membantu masyarakat yang kurang mampu untuk memberikan gizi yang cukup kepada anaknya supaya sehat dan terhindar dari penyakit atau sering sakit-sakitan.

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter